Sabtu, 10 Desember 2016

Ilpus Ar-Raniry - Puluhan mahasiswa Prodi Diploma III Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) UIN Ar-Raniry melakukan kegiatan bakti sosial berupa benah perpustakaan di SD Negeri 1 Klieng, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar pada Jum’at (9/12/2016).

Kegiatan tersebut merupakan bentuk tanggungjawab mahasiswa selaku calon pustakawan dan prodi Ilmu perpustakaan untuk berbuat demi kemajuan perpustakaan di Aceh.

“Ini sebagai bentuk tanggungjawab kita selaku calon pustakawan dan pengelola informasi untuk berbuat demi kemajuan perpustakaan. Dalam hal ini tahap awal kita benah perpustakaan SD Negeri 1 Klieng, tahap selanjutnya kita fokus pada SMP dan SMA”,kata Mukhsalmina selaku Plt. HMJ D3 Ilmu Perpustakaan kepada ar-raniry.ac.id, Jum’at (9/12) disela-sela pelepasan tim benah perpustakaan oleh dekan Fakultas Adab dan Humaniora.

Menurut Mukhsal, ada beberapa kegiatan yang dilakukan untuk membenah perpustakaan dengan harapan dapat meningkatkan citra dan pelayanan perpustakaan kedepan.

“saat ini kita fokus pada penataan koleksi dan inventaris koleksi, selanjutnya kita akan mengupayakan untuk membedah mulai dari proses klasifikasi hingga penempelan label dan barcode”,jelasnya.

Sementara itu, Dekan Fakultas Adab dan Humaniora, Syarifuddin,MA.,Ph.D dalam sambutannya yang diwakili oleh Wakil Dekan I, Drs.Nasruddin,M.Hum menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan benah perpustakaan yang dilakukan oleh mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Jurusan D3 Ilmu Perpustakaan UIN Ar-Raniry sebagai bentuk kepedulian dan tanggungjawab mahasiswa dalam pengembangan perpustakaan.

“kegiatan ini sangat positif karena manfaatnya langsung dirasakan oleh perpustakaan. Kami berharap semoga kegiatan ini menjadi ajang pengabdian dan proses pembelajaran awal untuk terjun ke lapangan”. katanya.

Tambahnya, "Ada tiga jenjang perpustakaan yang akan dibenah, yaitu SD, SMP, SMA tentu ada makna yang besar dibalik ini semua, yang pertama adalah mempromosikan keberadaan SDM fakultas kita, kedua kita seperti melakukan simulasi penerapan keilmua yang telah kita pelajari selama ini, ketiga  misi kita adalah membawa nama baik fakultas, semoga dengan kehadiran kita dapat bermanfaat untuk masyarakat luas. Tutupnya Wakil Dekan I FAH tersebut.

Secara terpisah, ketua prodi D3 Ilmu Perpustakaan UIN Ar-Raniry, Ruslan,M.LIS saat ditemui ar-raniry.ac.id mengatakan kegiatan seperti ini perlu ditingkatkan dan menjadi fokus setiap kepenggurusan kedepannya.



“Kegiatan ini sebagai bentuk transformasi ilmu, disamping pelaksanaan praktek kerja lapangan atau magang. dan tim benah pustaka ini merupakan bagian dari program pengabdian sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi”, Tutupnya.

[AdzanCB]

0 komentar:

Posting Komentar

SELAMAT DATANG DI WEBSITE HMJ ILMU PERPUSTAKAAN UIN AR-RANIRY BANDA ACEH

Artikel Perpustakaan

Entri Populer